Jumat, 06 November 2015

Cara Meningkatkan Memori Internal Android menggunakan Flashdisk

Cara Meningkatkan Memori Internal Android menggunakan Flashdisk


Kamu tau dong peran smartphone jaman sekarang itu lebih dari sekedar menyimpan kontak dan pesan SMS. Applikasi, film, gambar, dan musik semuanya bersaing untuk mendapatkan ruang penyimpanan sehingga menyisakan sedikit ruang bagi para pengguna untuk melakukan yang lain. Kamu mungkin nggak sadar, tetapi banyak banget smartphone Android dan tablet yang mendukung USB OTG (On The Go), yang memungkinkan perangkat Android tersebut untuk bertindak sebagai host. Hal ini memungkinkan perangkat USB lainnya terpasang tidak hanya fisik, tetapi juga sistem operasi.
Dengan sebuah Adapter USB OTG yang sangat kecil, kamu bisa mencolokkan HP-mu ke USB Flash Drive apapun dan memindahkan berbagai file dari USB ke perangkat smartphone serta tablet PC yang kompatibel. Adapter OTG memberikan kamu port USB penuh untuk menghubungkan ke USB Flash Drive. Inilah Cara Meningkatkan Memori Internal Android menggunakan Flashdisk.
Ada berbagai jenis adapter OTG. Beberapa di antaranya memiliki kabel dan yang lainnya berukuran lebih kecil dibandingkan dengan USB drive. JalanTikus menyarankan kamu menggunakan Apacer A610, yang memiliki ukuran ringkas serta mudah untuk dibawa. Apacer menyediakan produk penyimpanan digital yang inovatif dan berkelas untuk menyimpan, merekam dan berbagi informasi digital yang penting untuk pekerjaan dan tugas sehari-hari.
apacer-4
Adapter ini dilengkapi dengan kepala USB mikro dan standard. Uniknya, yang satu ini juga dilengkapi dengan lubang gantungan kunci sehingga mencegah kehilangan untuk penggunaan sehari-hari.
apacer

Inilah Cara Meningkatkan Memori Internal Android menggunakan Flashdisk

  • Aspek koneksi menggunakan OTG sangat mudah. Siapkan perangkat USB Flash yang kamu inginkan untuk mengakses HP Android, hubungkan salah satu ujung ke adapter OTG. Pastikan juga ujung lainnya terhubung ke perangkat milikmu.
apacer-2
apacer-3
  • Android akan memberikan notifikasi bahwa penyimpanan telah terkoneksi. Lihat area notifikasi untuk konfirmasi, atau buka Setting > Storage untuk melihat hal seperti gambar yang terlampir di bawah ini. Kamu akan melihat bawah penyimpanan telah terpasang, tetapi jika tidak, kamu bisa menekan Mount.
apacer-6
  • Setelah dipasang, memori internal (penyimpanan) tambahan dapat diakses menggunakan aplikasi file management yang telah kamu install sebelumnya agar dan media di atas dapat bekerja. Jika kamu belum punya aplikasi file management,
  • Jika kamu ingin melepaskan penyimpanan, berarti kamu harus melakukan unmounting terlebih dahulu (baik dalam area notifikasi atau pada Settings > Storage) pada smartphone milikmu.

    • Perlu diingat untuk selalu melakukan unmount penyimpanan kapan saja untuk melindungi integritas data. Ingatlah bahwa setiap proses baca/tulis berlangsung saat penyimpanan di hapus secara paksa tanpa unmountingakan menghasilkan kerusakan data pada penyimpanan USB milikmu.
      apacer-5
      Adapter OTG memungkinkan kamu untuk secara cepat memindahkan berbagai file multimedia antara smartphone, tablet PC, dan PC tradisional dengan sebuah USB Drive biasa. Ini merupakan cara yang paling nyaman dan tidak mahal untuk kamu agar dapat memperluas penyimpanan dan memindahkan berbagai file dengan menggunakanUSB Flash Drive.

    1 komentar: